Telur Dadar Rasa Pedas dan Gurih di Mulut
Telur Dadar Rasa Pedas dan Gurih di Mulut - Pada postingan artikel kali ini saya akan membagikan menu resep masakan pendamping makanan utama, yaitu telur dadar. Dan kali ini berbeda dengan menu resep telur dadar artikel yang pernah sebelumnya di post.
Telur dadar kali ini memiliki ciri khas, yaitu memiliki rasa pedas dan juga gurih. Penasaran bagaimana cara membuatnya? Silakan simak terus postingan artikel ini dan semoga dapat bermanfaat.
Bahan-bahan
Bahan dan Takaran | |
---|---|
Telur ayam sebanyak 2 butir | Irisan cabe rawit sesuaikan selera |
Irisan daun seledri | Tepung beras sebanyak 3 sdm. |
Air bersih sebanyak 125 cc. | Garam dapur 1/2 sdt. |
Minyak goreng secukupnya | - |
Cara Membuat
» Siapkan bahan-bahan yang akan digunakan dan pastikan peralatan yang akan kita pakai dalam kondisi bersih, tidak bekas pakai.
» Kocok telur sampai berbusa. Setelah itu masukkan garam dapur.
» Tambahkan irisan daun seledri dan cabe rawit.
» Tambahkan tepung beras yang sudah dicairkan dengan air bersih sebanyak 125 cc. Kemudian kocok lagi sampai benar-benar bersatu antara telur dan tepung beras cair.
» Setelah itu, panaskan minyak goreng dan tuangkan adonan telur yang sudah jadi kedalam wajan.
» Potong beberapa bagian dan goreng hingga teksturnya menjadi crispy dan berwarna kekuningan.
» Setelah benar-benar crispy/ gurih dan berwarna kekuningan. Telur dadar rasa pedas pun siap untuk disajikkan bersama menu utama.
Bagaimana cukup mudah bukan? Selamat mencoba.
Posting Komentar